13 Makanan Khas Makassar Paling Lezat, Nomor 1 Favorit Para Raja!
Kelezatan ragam makanan khas Makassar memang sudah tersohor sejak lama. Tak heran jika kota terbesar di wilayah timur Indonesia ini dikenal luas sebagai surganya wisata kuliner. Nah, kali ini theAsianparent telah merangkum makanan terbaik khas Kota Anging Mammiri yang wajib Anda coba.
13 Makanan Khas Makassar Paling Enak dan Legendaris
Bagi Parents yang tertarik untuk mengeksplorasi kelezatan kuliner Makassar, inilah daftar makanan yang bakal menggoyang lidah.
1. Coto Makassar
Instagram/@renibean
Di urutan pertama ada coto Makassar. Makanan yang satu ini dikenal sebagai hidangan berkuah tertua di Nusantara. Zaman dulu, coto Makassar bahkan menjadi hidangan favorit para bangsawan kerajaan Gowa di Sulawesi Selatan.
Soal rasa pun tak perlu diragukan lagi. Pasalnya, hidangan ini dibuat dengan puluhan rempah pilihan. Perpaduan kuah yang kental dan irisan daging yang lembut, dijamin bikin ketagihan.
2. Sop Konro, Makanan Khas Makassar yang Bikin Kangen
Instagram/@deena_hp
Makanan khas Makassar yang juga tak kalah populer adalah konro. Hidangan ini berupa iga sapi yang disajikan dalam bentuk sup maupun dibakar.
Berbeda dengan coto, sup konro memiliki kuah coklat yang tak begitu kental. Rasanya khas kaldu sapi dengan tambahan rempah. Sementara itu, konro bakar biasanya disajikan dengan siraman bumbu kacang.
3. Pallubasa
Instagram/@kevinhorax
Sekilas hidangan yang satu ini mirip dengan coto. Namun dari segi rasa jelas berbeda. Pallubasa memiliki kuah berwarna coklat kekuningan, hal ini dikarenakan pengaruh penggunaan bumbu kunyit.
Selain itu, pallubasa memiliki rasanya yang lebih kompleks. Hidangan ini umumnya disajikan dengan taburan kelapa goreng serta kuning telur setengah matang.
Artikel terkait: 3 Resep coto makassar yang asli, nikmat, dan spesial, sangat mudah ditiru!
4. Sop Saudara
Instagram/@nganre_rong
Pilihan makanan berkuah yang juga wajib Parents coba yaitu sop saudara. Isiannya berupa irisan daging sapi, soun, dan perkedel kentang. Semangkuk sop saudara paling pas disantap bersama telur asin dan ikan bandeng bakar.
5. Ikan Bakar Parape, Termasuk Makanan Khas Makassar
Instagram/@hestihhakim
Olahan seafood termasuk hidangan primadona di kota yang dulu dikenal dengan sebutan Ujung Pandang ini. Salah satu andalannya adalah ikan bakar bumbu parape. Aroma sedap ikan bakar berpadu dengan olesan bumbu berbahan utama bawang merah yang gurih, asam, dan manis.
6. Mie Titi
Instagram/@myishasarahphoto
Makanan khas Makassar yang satu ini terbilang unik dan berbeda dari mie pada umumnya. Mie titi merupakan hidangan mie kering dengan kuah kental yang gurih. Isiannya bisa berupa potongan daging ayam, sawi, bakso, maupun seafood seperti udang dan cumi.
7. Es Pisang Ijo, Makanan Khas Makassar yang Populer
Instagram/@foodnotestories
Kelezatan kuliner asal Sulawesi Selatan satu ini sudah tersohor hingga ke berbagai daerah lain di Indonesia. Dinamai es pisang ijo karena terbuat dari pisang yang dibalut adonan tepung berwarna hijau.
Es pisang ijo disajikan dengan kuah bubur sumsum, sirup merah, serta es batu. Paling pas disantap siang hari saat cuaca panas. Atau ketika berbuka puasa saar ramadhan.
Artikel terkait: Resep sop konro yang lezat bikin rindu kampung halaman, wajib coba!
8. Pallubutung
Instagram/@hanhanny
Hidangan ini sebenarnya tak jauh berbeda dengan pisang ijo. Hanya saja, isian pallubutung berupa pisang rebus yang diiris tipis sehingga tampilannya seperti kolak pisang dengan kuah putih. Pallubutung cocok dinikmati hangat maupun dingin.
9. Barongko
Instagram/@bunda_ghaida
Barongko merupakan kudapan favorit warga Makassar yang selalu hadir dalam berbagai momen istimewa. Makanan ini terbuat dari pisang yang dihaluskan, telur, santan, gula, dan garam. Adonan tersebut dibungkus daun pisang kemudian dikukus hingga matang.
10. Pisang Epe, Cemilan Khas Makassar
Instagram/@yulia_tokarmo
Masih berupa olahan pisang, kudapan yang satu ini biasanya disantap saat santai bersama. Pisang epe terbuat dari pisang kepok yang dibakar kemudian dipipihkan, lalu disajikan dengan siraman saus gula merah yang nikmat.
Artikel terkait: Resep es pisang ijo yang lembut dan menggugah selera, mau coba?
11. Jalangkote
Instagram/@vsamperuru
Cemilan kesukaan warga Kota Daeng ini mirip dengan pastel goreng. Bagian kulitnya renyah dengan isian berupa sayuran, bihun, dan irisan telur rebus. Jalangkote paling pas dinikmati dengan sambal cair khas yang rasanya pedas, asam, dan manis.
12. Sikaporo
Instagram/@dapur_makanja
Sikaporo dulunya hanya disajikan sebagai makanan para bangsawan Bugis Makassar. Namun kini, biasa dijumpai saat acara-acara besar, misalnya saat upacara pernikahan.
Sikaporo merupakan kue tradisional yang wajib Parents coba. Rasanya gurih manis dengan tekstur yang lembut dan kenyal.
13. Kue Apang, Kue Tradisional Khas Makassar
Instagram/@belanga.id
Kue yang satu ini memiliki rasa yang sederhana namun bikin kangen. Terbuat dari tepung beras dan gula merah, adonan apang kemudian dikukus menggunakan cetakan berbagai bentuk. Setelah matang, kue disajikan dengan taburan kelapa parut.
****
Parents, itulah tadi deretan makanan khas Makassar yang paling lezat dan populer. Bagaimana, tertarik untuk mencoba?
:
10 Tempat Wisata Kuliner Hits di Makassar, Makanan Berat Hingga Cemilan
10 Destinasi Wisata di Makassar yang Wajib Dikunjungi
Memesona dan Berprestasi, 14 Artis Ini Memiliki Darah Bugis Makassar
The post 13 Makanan Khas Makassar Paling Lezat, Nomor 1 Favorit Para Raja! appeared first on theAsianparent: Situs Parenting Terbaik di Indonesia.
http://dlvr.it/RxTXsT
http://dlvr.it/RxTXsT
Posting Komentar untuk "13 Makanan Khas Makassar Paling Lezat, Nomor 1 Favorit Para Raja!"