Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Potret Kim Jun Pemeran U-Ju di Hospital Playlist, Lucu Banget!

Bagi Parents penggemar Drakor dan penonton setia serial Hospital Playlist, nama U-Ju pasti tidak asing di telinga, dong. Potret aktor cilik bernama asli Kim Jun ini ternyata berhasil menarik perhatian warganet. Pasalnya, sejak musim pertama disiarkan, Kim Jun bisa memainkan perannya dengan baik sebagai anak tunggal Jo Jung Suk yang menggemaskan.  Penasaran dengan Kim Jun si bintang cilik yang tengah naik daun di Korea Selatan tersebut? Melansir berbagai sumber, yuk langsung saja simak potret dan fakta menariknya sebagai berikut! Artikel terkait: 11 Artis Korea Terkaya, Punya Bisnis Properti hingga Rajin Berdonasi! Potret dan Fakta Menarik Kim Jun, Aktor Cilik Pemeran U-Ju di Hospital Playlist 1. Baru Berusia Tujuh Tahun Foto: Instagram @k_im_yul_jun Aktor yang tengah naik daun ini lahir pada 2014 silam. Artinya, kini ia baru berusia tujuh tahun, Parents. Saat pertamakali berakting di Hospital Playlist, Kim Jun baru berusia 6 tahun. Siapa sangka, penampilannya sebagai U-Ju yang merupakan anak tunggal dari karakter dokter Lee Ik Jun itu membuat banyak mata tertuju padanya. Para penggemar setia Hospital Playlist kerap terpukau dengan akting Kim Jun yang menggemaskan dan cerdas, sehingga tak heran kini namanya pun semakin populer di Negeri Gingseng sana.  2. Sudah Debut Sejak Tahun 2019 Foto: Instagram @k_im_yul_jun Nama Kim Jun memang mulai dikenal sejak bermain di Hospital Playlist. Namun, siapa sangka jika bocah lelaki itu ternyata sudah mulai debut sejak 2019 silam lewat drama Korea thriller Save Me musim kedua. Di sana, Kim Jun tampil sebagai cameo pada episode pertama.  3. Bibit Unggul Foto: tVN Kim Jun memang memiliki daya tarik sendiri sebagai seorang aktor cilik. Berkat kepiawaiannya di bidang seni peran, banyak penggemar yang memprediksi bahwa bocah itu akan menjadi aktor sukses kelak. Ia disebut sebagai bibit unggul dan mampu menjadi penerus aktor Korea Selatan papan atas seperti lawan mainnya, Jo Jung Suk. Setuju tidak, nih, Parents? 4. Potret Kim Jun yang Berbakat dalam Bidang Musik Foto: Instagram @k_im_yul_jun Agaknya Kim Jun memang sangat cocok menjadi pemeran U-Ju di Hospital Playlist. Pasalnya, bocah cilik ini juga dikenal suka musik dan bisa memainkan instrumen seperti gitar. Lihat, deh, posenya ketika sedang memegang gitar, gayanya sudah mirip ayah U-Ju alias Jo Jung Suk, bukan? Selain bermain gitar, Kim Jun juga dikenal bisa bernyanyi dan memainkan alat musik lain seperti drum. Hebat, ya! 5. Anak Bungsu  Foto: Instagram @k_im_yul_jun Kalau di Hospital Playlist Kim Jun memerankan karakter anak tunggal, di dunia nyata ia sebenarnya anak bungsu, loh. Kim Jun memiliki seorang kakak laki-laki bernama Kim Yul yang juga tak kalah memesona. Kebersamaan mereka sering dibagikan melalui akun Instargam Kim Jun, @k_im_yul_jun yang dikelola oleh orangtuanya.  Artikel terkait: 6 Artis Korea yang Punya Anak Kembar, Menggemaskan Sekaligus Pintar! 6. Potret Kim Jun yang Selalu Stylist Foto: Instagram @k_im_yul_jun Selain membagikan kebersamaan dengan sang kakak, Kim Jun juga kerap membagikan penampilannya yang begitu trendi dan kekinian melalui unggahan Instargam. Bocah cilik yang satu ini kerap membagikan foto ala OOTD atau Outfit of The Day dan berpose selayaknya seorang model terkenal. Gemas! 7. Selebgram Cilik Foto: Instagram @k_im_yul_jun Sebelum masuk ke dunia akting, Kim Jun juga sudah dikenal sebagai seorang selebgram cilik. Potret dirinya yang menggemaskan sudah menjadi perhatian warganet sejak lama.  Tak hanya itu, Kim Jun juga kerap mendapat endorse dari produk-produk ternama berkat popularitasnya di media sosial, loh.  8. Gaya Rambut Mangkok yang Khas Foto: Adidas Korea Setelah membintangi Hospital Playlist, ada salah satu ciri khas yang kini melekat dalam diri Kim Jun. Yup, apa lagi jika bukan gaya rambut mangkok menggemaskan yang dimilikinya. Bahkan, gaya rambut ini sempat tren di Korea Selatan sana berkat Kim Jun yang memerankan karakter U-Ju, loh.  9. Meski Sudah Terkenal, Kim Jun Merupakan Sosok Pemalu Foto: tVN Tidak dapat dipungkiri, meski sudah menjadi bintang populer, Kim Jun hanyalah seorang bocah cilik biasa. Sama seperti anak-anak lainnya, ia juga terkadang bersikap malu-malu terutama saat bertemu orang-orang baru. Kim Jun juga demikian. Saat baru memulai syuting Hospital Playlist, Kim Jun bahkan sempat grogi bahkan sampai menangis karena belum terbiasa bertemu para pemain lainnya.  10. Potret Kim Jun yang Punya Kemistri Kuat dengan Jo Jung Suk Foto: Instagram @k_im_yul_jun U-Ju dan Lee Ik Jun merupakan tokoh ayah dan anak idaman dalam drama Korea. Bukan hanya di layar kaca saja, ternyata di dunia nyata keduanya pun cenderung sangat dekat dan punya kemistri kuat. Kim Jun sering membagikan potretnya bersama Jo Jung Suk di lokasi syuting. Kedekatan mereka sungguh menggemaskan dan terbilang hangat, bagai ayah dan anak sungguhan.  Artikel terkait: 14 Artis Korea Ini Sering Disangka Keturunan Indonesia, Wajahnya Lokal Banget! Nah, itulah potret dan fakta menarik Kim Jun sang pemeran U-Ju di Hospital Playlist. Jadi, siapa, nih, di antara Parents yang merupakan penggemar U-Ju dan selalu menantikan penampilannya di serial tersebut? *** : 15 Artis Korea yang Dijuluki 'Hot Mama', Tetap Memesona Saat Jadi Ibu! Tak Hanya Menawan, 8 Artis Korea Ini Ternyata Keturunan Bangsawan Rayakan Hari Anak, Ini 12 Potret Masa Kecil Artis Korea yang Menggemaskan! The post 10 Potret Kim Jun Pemeran U-Ju di Hospital Playlist, Lucu Banget! appeared first on theAsianparent: Situs Parenting Terbaik di Indonesia.
http://dlvr.it/S3h5dj

Posting Komentar untuk "10 Potret Kim Jun Pemeran U-Ju di Hospital Playlist, Lucu Banget!"