Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

50 Nama Bayi Perempuan September, Indah dan Bermakna untuk Putri Anda

Bunda, HPL Anda jatuh pada bulan September? Sambil menunggu, tidak ada salahnya menggunakan waktu ini untuk mencari nama bagi calon putri Anda. Ada banyak inspirasi dalam menemukan nama terbaik bagi si kecil. Salah satu yang bisa digunakan adalah inspirasi nama bayi perempuan bulan September berikut ini.  Bulan kesembilan ini merupakan awal dari musim gugur dan musim hujan. Maka, nama-nama yang terinspirasi dari bunga, daun, serta alam sangat cocok untuk si kecil yang lahir di bulan September.  Adapun karakter bayi yang lahir di bulan September cenderung memiliki sikap lembut, pekerja keras, serta bijaksana. Jadi, menyematkan nama yang memiliki makna dari ketiga sikap tersebut juga sangat cocok untuk mereka.  Nah, lebih lanjut, melansir berbagai sumber, yuk, langsung simak saja inspirasi nama bayi perempuan September selengkapnya berikut ini! Artikel terkait: 100 Nama Bayi Perempuan Jepang dan Maknanya Inspirasi Nama Bayi Perempuan September yang Indah dan Bermakna Abjad A-F 1. Adhira: Sebuah keindahan dan berkah 2. Agatha: Perempuan cantik, misterius, dan penuh teka-teki 3. Arista: Bermekaran 4. Aster: Merupakan bunga khas yang lahir di bulan September.  5. Autumn: Berarti musim gugur. September terkenal dengan musim ini. Selain itu, anak yang lahir di musim gugur juga memiliki ciri khas kalem, tenang, tetapi hangat dan peduli terhadap sesama. 6. Aviva: Bersinar, seseorang yang menyinari 7. Azura: Berasal dari bahasa Spanyol. Memiliki arti biru langit dan sosok perempuan ceria juga cerdas 8. Beryla: Sebuah permata. Anak perempuan yang beharga dan seorang pembawa kebahagiaan 9. Camila: Seorang pemimpin yang bijak 10. Cora: Berasal dari bahasa Yunani yang artinya ratu atau seorang pemimpin 11. Danastri: Anak yang cantik dan ramah terhadap orang 12. Ella: Peri yang cantik dan baik hati 13. Elsie: Berbakti kepada Tuhan 14. Esther: Seorang bintang, perempuan cerdik dan baik 15. Felicia: Kebahagiaan dan keberuntungan Abjad G-L 16. Gwyn: Anak perempuan yang mengharhai keindahan alam, suka kebebasan 17. Glory: Kemenangan, kesenangan, kecerdikan 18. Harmony: Harmoni, kebersamaan, anak perempuan yang ramah 19. Indah: Keindahan, kecantikan 20. Karina: Polos, baik, ramah 21. Kayla: Cantik, berseri, anak yang tumbuh dengan kebahagiaan 22. Kania: Kebahagiaan, keceriaan 23. Laila: Malam yang indah atau keindahan malam 24. Lucine: Rembulan, perempuan yang bersinar 25. Lulu: Diambil dari bahasa Arab yang artinya berlian, memiliki arti pahlawan yang terkenal juga Artikel terkait: 30 Inspirasi nama bayi dari nama planet, unik dan jarang dipakai! Nama Bayi Perempuan September Abjad M-S 26. Malika: Seorang ratu, pemimpin yang bijaksana 27. Meena: Kecerdasan, anak perempuan yang pintar dan cerdik 28. Nabila: Kemenangan dan keberuntungan 29. Nadia: Sebuah harapan dan penuh keinginan 30. Nadine: Sama seperti Nadia, nama Nadine juga memiliki arti sebuah harapan. Bisa juga bermakna dipenuhi dengan berkah 31. Nissa: Dalam bahasa Arab memiliki arti perempuan. Memiliki makna seorang anak yang ceria dan penuh kasih sayang 32. Olivia: Diambil dari kata ‘olive’ atau pohon zaitun. Memiliki makna seorang perempuan kuat, kokoh, dan pemberani 33. Pamela: Manis, lembut, ramah kepada orang 34. Rain: September identik dengan musim hujan. Rain atau hujan dalam bahasa Inggris sangat cocok untuk nama bayi perempuan yang lahir di bulan ini. Memiliki makna perempuan yang lembut dan ramah  35. Rania: Nyanyian yang merdu 36. Rosa: Bunga mawar. Pemberani, tegas, bijaksana, tetapi lembut dan pengertian 37. Sapphire: Diambil dari bahasa Ibrani yang artinya ‘warna biru’. Menggambarkan kepribadian cerah, ceria, dan pemberani 38. Shafira: Perempuan yang baik dan penurut 39. Septy: Singkatan dari September yang punya arti anak kreatif dan sabar 40. Sekar: Bunga yang bermekaran setelah hujan.  Abjad T-Z 41. Tabitha: Musim gugur. Perasaan bersyukur dan berkah 42. Tisa: Kesejukan malam, keindahan 43. Theresa: Menanam. Kebagahagiaan dan kebijaksanaan 44. Vanya: Hadiah atau berkah berharga dari Tuhan 45. Verena: Kejujuran dan kebenaran 46. Vidya: Ilmu pengetahuan 47. Virgo: Nama rasi bintang bagi mereka yang lahir di bulan September. Memiliki makna anak yang pemberani dan jujur 48. Yura: Petani. Menanam kebahagiaan dan suka cita 49. Zelenka: Kesegaran, tumbuh-tumbuhan, kehidupan baru, keluguan 50. Zulfa: Keindahan malam setelah hujan Artikel terkait: 25 Nama Bayi yang Terinspirasi dari Nama Artis Top Malaysia Nah, itulah deretan inspirasi nama bayi perempuan bulan September yang bisa disematkan pada calon putri Anda. Jadi, ada nama yang Parents sukai dari daftar tersebut? *** : 260 Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya untuk Buah Hati Anda Nama anak laki-laki modern dari A sampai Z yang penuh makna Cari Nama Bayi lengkap dari 1800+ Pilihan dengan Arti Nama Bayi yang Bagus The post 50 Nama Bayi Perempuan September, Indah dan Bermakna untuk Putri Anda appeared first on theAsianparent: Situs Parenting Terbaik di Indonesia.
http://dlvr.it/S1H9Dl

Posting Komentar untuk "50 Nama Bayi Perempuan September, Indah dan Bermakna untuk Putri Anda"