Tinggalkan Anak untuk Berhaji, Hanung Bramantyo:”Mbrebes Mili Mataku”
Bertepatan dengan Idul Adha tahun ini, pasangan artis dan sutradara yakni Hanung Bramantyo dan Zaskia Mecca pergi ke tanah suci untuk melaksanakan ibadah haji. Ini pertamakalinya mereka pergi naik haji, dan harus meninggalkan anak-anak mereka di rumah. Melalui akun Instagram pribadinya, curhat Hanung Bramantyo soal kesedihan meninggalkan anak di hari raya Idul Adha dibagikan.
Curhat Hanung Bramantyo saat Naik Haji bersama Istrinya, Zaskia Mecca
Melalui akun media sosialnya, sutradara film Ayat-Ayat Cinta ini menuturkan perjalanan haji di tanah suci yang merupakan impiannya sejak lama.
“Arafah…Puncaknya Haji. Impian seluruh umat muslim di dunia. Impian saya. Apalagi ditemeni mantan pacar,” tulis pria berusia 47 tahun itu.
Lebih lanjut, ayah dari enam orang anak ini juga mendoakan kesehatan anak-anaknya yang punya riwayat sering sakit asma.
“Di tanah Arafah, bawaanya pengen diem aja. Berdoa. Meminta apapun kepada Allah. Terutama kesehatan buat anak-anak. Bhumi, Kana, Kala, Kaba, Bhre juga di bontot Kama,” tutur suami dari Zaskia Mecca ini.
Kerinduan Hanung pada Anak-anaknya di Indonesia
Di momen Idul Adha, saat dirinya sedang berada di tanah suci melakukan ibadah jumrah. Keenam anaknya yakni Bhumi, Kana, Kala, Syibil, Kaba dan Kama merayakan idul adha bersama keluarga di Indonesia.
Saat dikirimkan foto momen anak-anaknya merayakan lebaran, Hanung mengaku meneteskan airmata karena ini pertamakalinya anak-anak tersebut merayakan lebaran tanpa orangtua sejak mereka dilahirkan.
“Dikirimin foto Bocil dari Indonesia, langsung mbrebes mili mataku. Sejak mereka lahir belom pernah lebaranan tanpa Bia-Abinya. Tahun ini, saat Lebaran Qurban, Abi-Bianya lagi diplonco di Tanah Suci: Diuji kesabaran, ketabahan, kepercayaan pada Allah dalam ber-ISLAM. Termasuk kesabaran-ketabahan dalam ninggalin anak-anak di rumah,” demikian curhat Hanung Bramantyo.
Hanung juga mengaku khawatir karena anak-anaknya sering bolak balik rumah sakit karena asma. Biasanya dirinya dengan istri yang mengurus anak-anak saat sakit, kini ia tak bisa melakukannya karena sedang berada di tempat yang jauh dari anak-anaknya.
“Secara tiap hari selalu ada yang sowan ke UGD buat Uap atau Infus. Gak Kaba, Bhre, apalagi Kama. Duoh, kalo sampe ada kabar mereka bengek, saya pasti gulung-koming di Arafah,” tutur Hanung.
Meski demikian, Hanung dan Zaskia merasa beruntung karena memiliki support system yang bisa dipercaya untuk menjaga anak-anak mereka selama keduanya menjalankan ibadah haji.
“Alhamdulillah, Allah memberikan Guardian Angel dari Tegal-Purbalingga-Semarang-Lampung. rasiti_zee @dianahasli, tya, zimah, devy. Juga para Ipar yang Maut banget kebaikannya. @tasyanurmedina @ferryardiansyah19 @_pasopati_ @rifqamalsyita @haykalkamil @tantrinamirah @alwinkamil. Dan tentunya, Opa-Oma tersayang @blessingseven @ekawiratakusumah7. Terima kasih tak terhingga. Peluk cium dari tanah Haram.”
Semoga jadi haji yang mabrur ya Bia dan Abi Hanung!
Hanung Bramantyo Berbagi Pengalaman Alami Syaraf Kejepit, Ini Tanda yang Tak Boleh Disepelekan
http://dlvr.it/Srf0Zf
http://dlvr.it/Srf0Zf
Posting Komentar untuk "Tinggalkan Anak untuk Berhaji, Hanung Bramantyo:”Mbrebes Mili Mataku”"